Dok.Lampung Bersinar News
Lampungbersinar.com,Mesuji -- Pemerintah Desa (Pemdes) Sidang Way Puji Kecamatan Rawa Jitu Utara, Kabupaten Mesuji, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap IV tahun anggaran 2024 kepada 24 KPM, kegiatan tersebut dilaksanakan di kantor desa Sidang Way puji, Rabu (11/12/2024).
Dihadiri oleh Sekertaris desa ibu Kiki Prastiana , Babinsa Bpk Rafinel, Ketua BPD Bpk Trimo, Pendamping Desa, Aparatur Desa Sidang Way Puji dan Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
“Alhamdulillah penyaluran BLT-DD Tahap IV tahun anggaran 2024, sudah disalurkan kepada 24 KPM, diserahkan di kantor desa Sidang Way Puji, secara langsung, sebesar Rp 900.000 rupiah untuk penyaluran 3 bulan terhitung sejak ,Oktober, November dan Desember” pungkas Kepala Desa Sidang Way Puji.
Sebagaimana Kades,Bpk Rudiono berharap dana BLT itu bisa bermanfaat dan dapat dipergunakan semaksimal mungkin sesuai kebutuhan, apalagi saat ini harga kebutuhan bahan pokok tengah merangkak naik.
Terlihat senyum gembira saat masyarakat penerima manfaat BLT ini secara bergilir menerima Bantuan uang tersebut.
Mayoritas yg menerima bantuan BLT DD KPM ibu-ibu paruh baya Dan Lansia mengaku bantuan itu sangat bermanfaat untuk digunakan kebutuhan sehari-hari.
Rici Ricardo
Social Header