Breaking News

Seleksi Atlit Pencak SILAT PSHT Ranting Banjar Agung



TUBA, Lampung Bersinar. Com ---Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Ranting Banjar Agung, Kab. Tulang Bawang, melaksanakan seleksi atlet Pencak Silat, di lapangan Pondok Pesantren Al Iman Kec. Banjar Agung. (28/10/2023)


Seleksi Atlet di mulai pukul 19.30 wib, selesai sekira pukul 23.40, dengan wasit Didin dan Juri 1 Sarifudin, Juri 2 Eko Dianto.  Atlet yang terpilih akan mewakili Ranting Banjar Agung untuk bertanding di KEJURKAB PSHT Kab. Tulang Bawang, yang akan di laksanakan pada tanggal 10 - 12 November 2023 di GSG kamp. Mekar Jaya, kec. Banjar Margo, Kab. Tulang Bawang.

Sekretaris PSHT Cabang Tulang Bawang, Alek Pujianto mengatakan, " Dengan semangat Sumpah Pemuda, semoga Atlet Pencak Silat SH Terate kec. Banjar agung, menjadi Atlet Pencak Silat yang tangguh, berprestasi, dan profesional".


Atlet yang di dampingi Official dari berbagi kelas, dari tingkat remaja sampai dewasa, mengikuti seleksi pada  malam hari ini. Pesilat yang dinyatakan lolos seleksi, akan menjalani program pemusatan latihan (training khusus) selama 10 hari, di Lapangan Pondok Pesantren Al Iman kec. Banjar Agung.


" Dengan seleksi atlet pada malam hari ini, dan pemusatan latihan, Kita optimis untuk menjadi juara umum pada pada KEJURKAB PSHT tahun 2023" kata Zacky Aulia, Ketua PSHT Ranting Banjar Agung.


Ia menambahkan, peluang meraih juara umum pada PSHT CUP 2023 memang sulit, tetapi tidak menutup kemungkinan kita bisa meraihnya. Pasalnya, para atlet sangat antusias dan bersemangat meskipun mereka masih pemula tetapi tidak menyurutkan tekat untuk menjadi juara umum.


" Saya sangat mendukung kegiatan seleksi atlet Pencak Silat, yang di laksanakan dengan lancar pada malam hari ini. saya ucapkan Selamat kepada Atlet yang lulus seleksi, tetap jaga semangat dan sportifitas" kata Ali Munajat, Lc. M.Pd. selaku pengurus PP Al Iman kec. Banjar Agung. (@lx)
© Copyright 2022 - Lampung Bersinar